Diincar Arsenal dan Juventus, Zaniolo Perpanjang Kontrak di AS Roma?
Via Bola - Diincar Arsenal dan Juventus, Zaniolo Perpanjang Kontrak di AS Roma?
Harapan Arsenal dan Juventus untuk mendapatkan tanda tangan Nicolo Zaniolo terancam sirna. Sang gelandang dikabarkan tengah dalam pembicaraan untuk memperpanjang kontrak di klubnya, AS Roma.Zaniolo sejatinya baru bergabung dengan AS Roma di musim panas nanti. Ia didatangkan dari Inter Milan sebagai kesepakatan transfer Radja Nainggolan ke Giuseppe Meazza.
Zaniolo sendiri tampil cukup impresif bersama Il Lupi musim ini. Fleksibilitasnya bermain di beberapa posisi terutama di sektor gelandang serang membuat Juventus dan Arsenal terpukau akan kemampuannya.
Dilansir CT-News, AS Roma tidak akan membiarkan berlian muda mereka itu dibajak oleh klub lain. Untuk itu mereka tengah mengupayakan perpanjangan kontrak sang gelandang serang.
Scroll berita ini ke bawah untuk mengetahui situasi perpanjangan kontrak Zaniolo.
Amankan Aset
Zaniolo sendiri sejatinya masih memiliki kontrak yang panjang di Roma. Pada saat bergabung kemarin, ia dikontrak hingga tahun 2023 di Olimpico Stadium.
Namun laporan itu mengklaim bahwa AS Roma tidak mau ambil resiko mengenai masa depan Zaniolo. Mereka ingin menambah klausul rilis sang playmaker untuk mencegahnya pindah ke klub lain.
Untuk itu pihak Roma dikabarkan sudah mengundang perwakilan Zaniolo baru-baru ini untuk mendiskusikan perpanjangan kontrak talenta 22 tahun tersebut.
Negosiasi Lancar
Laporan itu mengklaim bahwa pada hari Kamis (4/4) kemarin, agen Zaniolo datang ke kantor AS Roma. Mereka sudah mulai membuka pembicaraan terkait kontrak sang pemain.
Pihak Zaniolo sendiri pada dasarnya siap menambah kontrak di Olimpico. Namun mereka menuntut kenaikan gaji kepada Il Lupi, di mana mereka ingin gaji sebesar 2 juta pounds per musim.
Pihak Roma dikabarkan menyanggupi tuntutan Zaniolo itu. Namun sebagai gantinya mereka ingin mengikatnya dengan kontrak berdurasi lima tahun di Olimpico.
Tidak ada komentar